my photos

my photos
satu scooter sejuta saudara

Sabtu, 09 Oktober 2010

__SYAIR REMAJA__

.“SALAH GAUL”.
I
Baju ketat tatonya timbul,
Sdikit tersinggung langsung memukul,
Mereka bilang dirinya gaul,
Padahal mereka bertingkah jadul.

Celana pensil berhias rantai,
Telanjang dada kayak dipantai,
Malas bekerja maunya nyantai,
Walau dirumah makannya petai.

Siang tidur malam begadang,
Dalam diskotik mereka berdendang,
Menari-nari dengan riang,
Hanya untuk hamburkan uang.

II
ABG kini bertingkah lebayy,
Orang yang rajin baginya alayy,
Disuruh kerja bilangnya malayy,
Hobinya nonton film yang bohayy.

Penampilan tak mau kalah,
Rambut rebonding berwarna merah,
Berasa diri yang paling mewah,
Meskipun harus menjual sawah.

Mata hitam kuping berlubang,
Tangan dan kaki penuh gelang,
Lidah dan bibir dipasang giwang,
Agar menarik perhatian orang.

III
Sok Lu’Gue jadi gayanya,
Alkohol jadi teman hidupnya,
Ganja mengantar lelap tidurnya,
Tanpa dia tau kerugiannya.

Tawuran kini jadi hobinya,
Satu dipukul maju lainnya,
Teman terluka dendam esoknya,
Sampai jatuh korban lawannya.

Cewe cowo berias binal,
Sopan santun tidak dikenal,
Sangat suka melawan pasal,
Dan juga tindak kriminal.

IV
Malam datang nongkrong dipasar,
Sambil iseng bermain bilyar,
Dengan taruhan yang kalah bayar,
Mentraktir mabuk sampai terkapar.

Menjelang pagi mereka pulang,
Badan lemas karna begadang,
Masuk rumah lewat belakang,
Karena malu dilihat orang.

Sampai dirumah tidurpun pulas,
Waktunya bangun banpun lemas,
Melakukan aktifitas rasanya malas,
Kulitnya pucat seperti kapas.

V
Hari ini ku tulis syair,
Untuk menguak sebuah tabir,
ABG yang salah dalam berfikir,
Dan terjerumus seperti kafir,

Syair tercipta berdasar pengalaman,
Sebagian ada yang aku lakukan,
Sebagian ku ambil dari teman,
Hanya untuk sebatas pengetahuan.


Syair ini bukanlah hujatan,
Bukan pula sebuah ancaman,
Hanya berdasar pada kenyataan,
Potret ABG yg dilanda Kebobrokan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar